Minggu, 25 Agustus 2019
DENDENG BABI CAP KELINCI AGUAN
.
[MISINFORMASI]
Berdasarkan hasil pemantauan Tim Jabar Saber Hoask. Beredar sebuah postingan di media sosial tentang dendeng babi yang diproduksi dan dijual dalam kemasan yang telah di packing rapi dengan diberi label Dendeng Babi Cap Dua Kelinci Aguan beralamat di Jalan Malahayati Km 14,5 Banda Aceh.
.
[PENJELASAN]
Faktanya setelah dilakukan penelusuran Kapolresta Banda Aceh, Kombes Pol Trisno Riyanto memastikan isu Dendeng Babi Cap Kelinci Aguan yang seolah-olah diproduksi di Jalan Malahayati kilometer 14,5 Kabupaten Aceh Besar tidak benar atau hoaks. Setelah anggotanya turun ke lokasi dan melakukan pengecekan di desa yang dikabarkan produksi dendeng babi itu ternyata tidak ada.
.
Kombes Trisno juga menjelaskan bahwa disana memang pernah ada yang memproduksi dendeng babi dengan kemasan yang beredar. Akan tetapi itu sudah lama sekali. Kemudian pada tahun 2000, pelaku usaha produk tersebut menghentikan produksinya di Aceh dan pindah ke Medan. Pasalnya, kondisi Aceh pada saat itu lagi dilanda konflik.
.
[SUMBER KLARIFIKASI]
http://bit.ly/2MHP1vS
http://bit.ly/2HwAnng